CAMAR TANPA SAYAP

Kamis, 05 November 2009

TENTANG SEORANG SAHABAT


























Oleh: Retnadi Nur’aini & Lia Octavia



Seorang sahabat adalah seorang yang akan menjadi Matamu,
Saat kamu terlalu buta untuk melihat kenyataan
Seorang sahabat adalah seorang yang akan menjadi Telinga,
Saat telingamu terlalu tuli untuk mendengarkan kebenaran
Seorang sahabat adalah seorang yang akan menjadi Suara untukmu,
Saat kamu mendadak lupa caranya berkata-kata

Seorang sahabat adalah seorang yang akan menggenggam tanganmu,
Saat kamu terlalu takut untuk berjalan sendirian
Seorang sahabat adalah seorang yang akan meminjamkan bahunya untukmu,
Saat kamu terlalu angkuh untuk menangis
Seorang sahabat adalah seorang yang akan berteriak memberimu semangat,
Saat kamu menemui bukit yang terjal
Seorang sahabat adalah seorang yang akan bertepuk tangan paling keras,
Saat kamu berhasil mencapai puncak bukit itu
Seorang sahabat adalah seorang yang akan membuka pintu rumah dan hatinya 24 jam sehari, 7 hari seminggu, 30 hari sebulan, non stop
Untukmu
Agar kamu bisa masuk dan beristirahat sejenak

Seorang sahabat tidak harus selalu mendukungmu
Karena kamu tidak selamanya benar
Tapi mereka sepenuhnya paham
Bahwa mereka bukanlah polisi yang akan menilang semua pelanggaranmu
Ataupun hakim yang akan mengetuk palu keputusan finalmu

Seorang sahabat bukanlah malaikat
Mereka bisa saja salah
Dan mereka juga bisa terluka
Mereka bisa merasa kesepian
Dan adakalanya, tangan mereka juga perlu digenggam dan diyakinkan

Karena seorang sahabat hanyalah manusia biasa
Sama halnya seperti kita
Yang akan mengajak kita
Merentangkan sayap-sayap cinta
Untuk kemudian, bersama-sama terbang
Menuju cahaya
posted by bonaventura at 03.05

3 Comments:

ass wr wb..
mbak salam knl, saya LEO, mbak saya terharu bacanya,,.mbak saya izin cofi buat aku jdikan kutipan di facebook aku.

14 Juli 2011 pukul 10.18  

mbak izin cofi ya

14 Juli 2011 pukul 10.20  

silahkan..

28 Oktober 2011 pukul 17.15  

Posting Komentar

<< Home